From Saigon with love: Korban Agent Orange
PERHATIAN: Jangan sekalipun membayangan si Agent Orange itu ganteng dan charming seperti Agen 007! Jangaaannn!!! Karena keduanya sungguhlah berbeda...Mari kita sedikit belajar sejarah Vietnam! Selama perang Vietnam berlangsung, Amerika mempergunakan senjata kimia dalam program Perang Herbisida. Bahan-bahan kimia tersebut adalah jenis dari herbisida dan defoliant. Nah, Agent Orange adalah kode nama untuk bahan-bahan kimia tersebut.
Menurut wikipedia, Agent Orange ini setidaknya telah membunuh 400.000 penduduk Vietnam dan 500.000 anak lahir dengan kondisi cacat akibat orang tua yang terpapar racun dari agent orange ini.
Oke!! Cukup belajar sejarahnya. Sekarang, ada hal penting lain yang akan saya bicarakan. Yaitu tentang anak-anak yang terlahir cacat akibat agent orange ini.
Para korban Agent Orange yang sedang bekerja |
Pedihkah menjadi korban si Agent Orange? Saya bertanya pada beberapa dari mereka. Dengan bahasa Inggris yang terbata mereka berkata bahwa kepedihan tak akan mengubah kondisi mereka. Dan mereka bersyukur bahwa pemerintah Vietnam menyediakan banyak lapangan kerja untuk mereka sehinga mereka bisa hidup mandiri.
Dalam perjalanan menuju Cu Chi Tunnel, bis kami berhenti di suatu tempat. Suatu workshop handicraft yang dinamai "Handicapped Handicrafts". Bisa ditebak...para pekerja di workshop itu kebanyakan adalah korban si Agent Orange. Demikian pula di hall War Remnants Museum. Ada booth khusus bagi para korban Agent Orange untuk berkreasi dan menjajakan hasil kreasinya. Hebatnya, tidak terlihat wajah-wajah sok memelas karena mereka bertubuh tak lengkap!
Speechless saya menyaksikan ini...
0 komentar: