Tips wawancara visa amerika


Setelah aplikasi pengajuan visa dan penjadwalan wawancara diajukan, maka hal yang harus kita lakukan adalah datang ke konsulat amerika untuk melakukan wawancara sesuai dengan jadwal yang sudah disepakati.


DI MANA
Kalo kita mendaftar di konsulat surabaya, ya silakan datang ke Kompleks Citraland. Ancer-ancernya setelah masuk ke kompleks perumahan Citraland, ikuti signboard yang terdapat di sepanjang jalan diperumahan itu. Signboardnya terletak di taman pembatas jalur. 
Nah konsulat US terletak di pojokan. Ada 3 'pintu gerbang' di konsulat itu. Untuk aplikasi visa, kita harus masuk ke 'pintu gerbang' ke dua yang letaknya tak jauh dari pojokan itu.




APA YANG DIBAWA
1. Form konfirmasi aplikasi
2. Paspor + kalo ada paspor lama yang pernah ada visa US nya
3. Dokumen pelengkap (akte, ktp, surat keterangan bekerja/surat undangan, fito, buku nikah, kartu keluarga, buku tabungan/rekening koran)

TAHAPANNYA
1. Begitu kita datang, ada pihak security yang mengecek perlengkapan kita. Seluruh berkas diletakkan dalam tray yang telah disediakan. Seluruh gadget dan kunci mobil diletakkan dalam tray terpisah.
Lalu pihak security akan mencek nama kita di list. Setelah semua beres, kita dipersilakan berbaris mengantri di depan pintu masuk.
2. Pihak security kemudian akan memanggil kita untuk masuk ke ruang pemeriksaan. Seluruh bawaan (tas dan tray) diperiksa lewat detektor. Untuk gadget, kunci mobil, dan cd foto (jika membawa cd foto) harus dititipkan. Namun tas boleh dibawa masuk.
Pihak security akan memberi kita visitor tag yang harus disematkan di baju. Seluruh tray ditinggal. 
3. Lolos dari ruang pemeriksaan, kita akan memasuki ruang wawancara. Nah berhubung ruang wawancara kapasitas kursinya terbatas, maka bila ruang tersebut penuh kita akan menunggu di luar ruang wawancara tersebut. Jangan takut!! Ada kursinya kok di luar ruang wawancara itu.
4. Nah! Akhirnya sampailah kita ke ruang wawancara. Pertama-tama kita harus mengambil nomor antrian. Satu nomor antrian untuk satu orang atau satu keluarga bila datang bersama keluarga. Kita akan mendapat nomor antrian rangkap dua. Yang satu untuk kita, yang satu lagi untuk petugas administrasi. 
5. Petugas administrasi akan memanggil kita sesuai nomor antrian. Yang harus diserahkan kepada petugas adalah: nomir antrian, paspor, dan lembar konfirmasi DS 160. Petugas akan mencek isi form DS 160. Lalu kesepuluh sidik jari kita akan diambil. Setelah semuanya oke, maka kita tinggal menunggu antrian untuk wawancara.
6. Sekarang tibalah saatnya untuk diwawancara. Jangan takut! Petugas yang mewawancara bisa dual bahasa, alias bisa berbahasa Indonesia. Lalu apa saja yg ditanyain pada saat wawancara??
Yang jelas tiap orang pertanyaannya belum tentu sama. Tapi biasanya sih sekedar waktu kunjungan, berapa lama, mau kemana saja, disana mau ngapain saja, dalam rangka apa, tinggal di mana selama di US, dan misal karena ada undangan dari organisasi tertentu/acara tertentu biasanya ya ditanyakan bukti undangannya. Nah, buat yang sudah pernah ke US biasanya pertanyaannya jauh lebih simpel dan nggak ribet.
Setelah dirasa cukup, si pewawancara akan memberitahukan pada kita apakah pengajuan visa kita dikabulkan atau tidak. Setelah itu kita boleh pulang!!

TIPS WAWANCARA
1. Datang seawal mungkin. Misal dijadwalkan wawancara pukul delapan, ada baiknya kita datang setengah jam sebelumnya. Biar nggak terlalu lama ngantri di luar
2. Pakaian bebas asal sopan. Boleh memakai celana jeans asal jangan yang robek-robek tentunya. Lebih baik menggunakan sepatu.
3. Tidak boleh bawa makan dan minum. Jadi dianjurkan untuk sarapan terlebih dahulu sebelum berangkat.
4. Anak-anak dibawah 14 tahun tidak diwajibkan datang wawancara. Tapi selama si krucil bisa kooperatif lebih baik diajak saja. Itung-itung bisa jadi pengalaman bari buatnya.





1 komentar:

  1. halo saya mau tanya nih, saya minggu depan wawancara, semasa wawancara apakah dia minta KTP kita? waktu pemeriksaan form DS160? soalnya KTP saya hilang. jadi saya masukkan saja nomer SIM. mohon pencerahaannya.
    Trims.

    BalasHapus